CHALLENGERS (2024), Konflik Cinta Segitiga Berlatar Olahraga Tenis

{JakartaHighlight} Jakarta — Sebuah film drama romantis olahraga garapan sutradara Luca Guadagnino (Ia Am Love (2009), Call Me by Your Name (2017), Suspiria (2018), hingga Bones and All (2022)), dari naskah yang ditulis oleh Justin Kuritzkes dan didistribusikan oleh Warner Bros Pictures berjudul “Challengers” akan hadir di bioskop tanah air tanggal 26 April 2024.

Dibintangi oleh Zendaya, Josh O’Connor, dan Mike Faist, film CHALLENGERS berkisah tentang sebuah cinta segitiga yang dibalut oleh latar olahraga tenis.
Selain trio Zendaya, Josh O’Connor, dan Mike Faist, film ini juga turut didukung oleh akting dari Jake Jensen, Bryan Doo, Shane T Harris, dan Darnell Appling.

Film dengan durasi 2 jam 11 menit ini bercerita tentang Tashi Duncan (Zendaya), mantan keajaiban tenis yang menjadi pelatih setelah cedera yang mengakhiri kariernya, ia menikah dengan Art Donaldson (Mike Faist), seorang mantan juara tenis yang mengalami kekalahan beruntun. Dengan dukungan dari Tashi yang juga menjadi pelatih Art, mereka berdua membangun sebuah strategi untuk comeback-nya Art ke dunia tenis serta untuk menebus kekalahan beruntun tersebut.

Ambisi mereka berubah secara mengejutkan ketika Art harus berhadapan dengan mantan sahabatnya, Patrick Zweig (Josh O’Connor), yang juga mantan pacar Tashi. Hubungan antara Art, Tashi dan Patrick kemudian berkembang menjadi intrik yang penuh dilema hati dan ambisi.

Secara keseluruhan alur cerita dan akting dari para ketiga tokoh utama serta keindahan sinematografi dan skor yang dihadirkan dalam film ini patut diberikan rating 7.5/10. Film Challengers berhasil menjadi salah satu film romantis Hollywood yang paling menghibur di tahun ini. Bagi kamu pecinta film drama romansa dan juga olahraga harus menyaksikan film CHALLENGERS di bioskop mulai tanggal 26 April 2024.